Mengenal Beasiswa Unggulan Teuku Nyak Arif Fatih Bilingual School Banda Aceh

Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Bilingual School Banda Aceh kembali membuka pendaftaran jalur program Beasiswa Putri Asa Indonesia (PASAI) untuk tahun ajaran 2021/2022. Beasiswa ini merupakan program rutin yang diselenggarakan oleh Sekolah TNA FBS setiap tahunnya dan diperuntukkan bagi para siswi yang duduk di bangku kelas 6 SD dan kelas 9 SMP. Program unggulan tersebut telah berjalan sejak tahun 2009 yang silam.

Adapun kategori beasiswa PASAI yang ditawarkan adalah sebagai berikut:
1. Beasiswa Akademik
2. Beasiswa Yatim/Dhuafa
3. Beasiswa Seni
4. Beasiswa Tahfidz
5. Beasiswa Olahraga

Para calon peserta beasiswa ini dapat mendaftarkan diri dengan memilih salah satu dari lima kategori yang telah ditetapkan. Mereka yang berhasil melewati serangkaian tes nantinya dan diumumkan secara resmi sebagai penerima beasiswa, akan mendapatkan beasiswa penuh dari Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Bilingual School untuk menempuh pendidikannya di jenjang SMP atau SMA.

Pendaftaran beasiswa PASAI sudah dibuka sejak 22 Februari sampai dengan 15 Maret 2021. Untuk  pengumuman hasil seleksi berkas pada program ini, akan dilaksanakan pada 20 Maret 2021. Selain itu, para peserta yang lolos pada tahap pertama ini, akan kembali diseleksi berdasarkan potensi akademik, bakat, dan wawancara. Tahap ini direncanakan akan berjalan pada 23-27 Maret 2021 dan kemudian akan dilanjutkan dengan pengumuman pada 3 April 2021.

Program beasiswa unggulan ini diharapkan dapat menjadi bagian dari Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Bilingual School untuk mengembangkan pendidikan di Aceh serta dapat menjadi partisipasi sekolah untuk mengembangkan SDM di masa mendatang. Program beasiswa ini juga secara tidak langsung dapat menjadi wadah silaturahmi antar pelajar yang terkumpul dari berbagai daerah nantinya.

Pendaftaran berbasis online atau daring dapat diakses melalui tautan https://tnafatih.sch.id/beasiswa-pasai/, sehingga para calon peserta dari berbagai daerah dapat mengetahui lebih lanjut mengenai persyaratan yang diminta pada program ini. Sedangkan narahubung sekolah ini dapat dihubungi pada nomor +62 852-7542-0815 atas nama bapak Yafie, yang juga merupakan bagian dari Humas Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Bilingual School Banda Aceh.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *