Di Tengah Pandemi, Fatih Gelar Program Qurban 1441 H
Untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1441 H, Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Bilingual School (TNA FBS) dan Fatih Bilingual School (FBS), masih terus berkonsisten untuk menyelenggarakan Program Fatih Berbagi di tahun ini dengan tema “Bersatu dalam Berbagi”. Kendatipun wilayah Aceh masih merasakan dampak pandemi global yang mewabah, namun tidak menyurutkan bara semangat kedua sekolah ini untuk melaksanakan penyembelihan hewan qurban pada Hari Raya Idul Adha 1441 H (31/8/20).
Program qurban ini telah dipersiapkan sejak dua bulan yang lalu, dengan membuka donasi hingga menentukan lokasi pemotongan hewan qurban. Alhamdulillah, program tahunan ini pun telah terlaksana dengan baik dengan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku serta dijalankan sesuai dengan syariat Islam dalam hal penyembelihannya.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, jumlah pemotongan hewan qurban pada tahun ini sebanyak 21 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Kemudian, dari jumlah hewan–hewan qurban tersebut, pihak Sekolah TNA FBS dan FBS dapat mendistribusikan 1.770 paket untuk wilayah Kota Banda Aceh dan Aceh besar. Secara spesifik, distribusi paket qurban telah tersalurkan untuk wilayah Rukoh, Alue Naga, Lambiheu Lambaro, Lamtimpeng, Kopelma Dusun Barat, Lamtengoh, Kajhu, Bak Buloh, Ule Lung, Cot Geundreut, Neuheun, Kampung Arab, Kampung Tiongkok, Lam Ue, Lampulo, Lamnga, Labuy dan wilayah Aceh Besar lainnya.
Distribusi paket qurban ini dilakukan secara langsung dengan bertandang ke rumah warga dan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku. Hal tersebut dilaksanakan demi mengurangi kerumunan massa yang ditakutkan dapat menyebabkan penyebaran virus covid 19 menjadi tinggi. Jika dibandingkan dengan pembagian paket qurban secara masssal di sekolah, nuansa kebersamaan pihak sekolah dan warga justru terlihat lebih dekat dan lebih komunikatif dengan sistem distribusi paker qurban di tahun ini.
Kedua pihak sekolah menyampaikan ribuan terima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh donatur, guru, staf, alumni, siswa, dan orang tua, yang telah berpartisipasi dan telah memberikan kontribusi terbaiknya dalam penyelenggaraan program ini. Semoga program tahunan ini dapat terus diimplementasikan di tahun-tahun berikutnya dan dapat menjadi wadah silaturahmi antara pihak sekolah dan masyarakat sekitar.